banner 970x250

Xccurate Resmi gabung Ke T1 Divisi Valorant

Resmi Welcome Xccurate To T1

Kevin “Xccurate” Susanto resmi bergabung ke dalam scene kompetitif Valorant VCT 2024 Pacific kini sudah resmi.

Sebagai salah satu pemain veteran di scene kompetitif FPS, kualitas Xccurate sudah tidak perlu di ragukan.

Fun fact Kevin “Xccurate” Susanto kaka kandung dari pemain bintang Paper Rex Jason “f0rsakeN” Susanto itu sudah di akui. Terakhir dia bermain di tim NKT Esports.

Sudah hampir 3 tahun Valorant berjalan di seluruh dunia, Xccurate sempat terjun ke scene kompetitif VCT ID bermain untuk membela Team Persija Esports.

Sempat di rumorkan untuk bergabung  ke Team Paper Rex, namun kini gabung ke team esports asal negeri gingseng Korea Selatan, T1 membuat Xccurate menjadi sorotam tajam di VCT 2024 Pacific.

Kabarnya, tim Paper Rex juga tengah melakukan pencarian pemain usai Wang Jing “Jinggg” Jie yang ingin hengkang sebelum musim dimulai.

Berita Terkait Valorant
Map Valorant Yang Paling Banyak Dimainkan Pada Menu Competitive
Mengenal Lebih Detail Map Baru Sunset Valorant
Panduan Cara Bermain Valorant dengan Lengkap

Tentunya tidak heran banyak penggemar yang mendukung Xccurate untuk bergabung ke Paper Rex, namun dari sisi lain T1 telah resmi melepas 3 pemain utama meraka.

Pemain tersebut bernama Munchkin, Ban, dan Intro. hengkang pada hari Selasa (12/9/2023).

 

Xccurate diumumkan secara resmi pada hari Selasa (12/9/2023) melalui akun Twitter/X T1 bersama 2 pemain lainnya yaitu Ham Woo “Izu” Joo dan Lee Seung “King” Won.

 

Dengan perpindahan 3 pemain ini, Lengkap sudah untuk roaster T1 bermain untuk VCT 2024 Pacific mendatang.